Jakarta – Program ketahanan pangan menjadi prioritas dalam menciptakan masyarakat yang lebih mandiri. Polsek Ciracas, melalui Kapolsek Kompol Rohmad S., SH., MH., melaksanakan launching Gugus Tugas Polri untuk mendukung ketahanan pangan di wilayah Kelurahan Susukan, Ciracas, Jakarta Timur, pada Rabu (20-11-2024) pagi.
Berlokasi di RT 11/RW 07 Kelurahan Susukan, kegiatan ini dihadiri berbagai elemen masyarakat dan aparat pemerintahan. Selain menyaksikan live streaming kunjungan Kapolri dalam program serupa melalui Zoom Meeting, acara ini juga menjadi momen Kapolsek memperkenalkan diri kepada warga, mengingat beliau baru menjabat pada 14 November 2024.
Dalam acara itu, Kapolsek Ciracas didampingi oleh Waka Polsek Akp A.E. Sinaga, SH, sejumlah Kanit, Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan pejabat kelurahan seperti Lurah Susukan. Hadir pula para Ketua RT/RW, LMK, FKDM, serta warga masyarakat setempat.
Lahan kebun milik PT Tektra menjadi lokasi simbolis program ini. Berbagai jenis tanaman pangan dan hortikultura ditanam, mulai dari pisang, singkong, pepaya, hingga rempah-rempah seperti kunyit, jahe, dan temulawak.
Program ini bertujuan mendukung kemandirian pangan dan mempererat kerja sama antara polisi, pemerintah, dan masyarakat.
Setelah acara live streaming selesai, Kompol Rohmad S. berbaur dengan warga, memperkenalkan diri dengan ramah. Ia berbincang hangat mengenai pentingnya kolaborasi antara pihak kepolisian dan masyarakat.
“Saya berharap program ini bisa meningkatkan kebersamaan kita dalam menjaga ketahanan pangan. Saya juga ingin menjalin hubungan yang lebih dekat dengan warga di wilayah ini,” ujar Kapolsek.
Selama acara berlangsung lancar dan penuh keakraban. Situasi keamanan selama kegiatan dilaporkan aman dan kondusif. Polsek Ciracas menegaskan komitmennya untuk mendukung program pemerintah, termasuk Pemilu damai menuju Indonesia Emas 2045.
“Melalui program seperti ini, kami ingin menunjukkan bahwa Polri tidak hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga hadir untuk mendukung kebutuhan masyarakat,” tutup Kapolsek.
Dengan langkah kecil seperti ini, Polsek Ciracas berharap dapat memberi dampak besar bagi masyarakat, menciptakan kemandirian, sekaligus mempererat hubungan antara aparat dan warga.
Discussion about this post