Jakarta – Polres Metro Jakarta Utara meluncurkan Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan dalam kegiatan yang digelar via Zoom Meeting pada Rabu (20/11/2024). Acara ini diinisiasi oleh Mabes Polri sebagai bagian dari upaya memperkuat ketahanan pangan nasional.
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol H. Ahmad Fuady, didampingi Wakapolres AKBP Wahyudi, turut hadir bersama sejumlah pejabat penting dari berbagai instansi pemerintah dan swasta. Perwakilan yang hadir antara lain Bapak Ade Himawan (Camat Tanjung Priok), Bapak Ari Sulton (Kejaksaan Negeri Jakarta Utara), Bapak Warsita (Hakim PN Jakarta Utara), Letkol Inf Dony Grendinar (Dandim 0502/JU), serta Bapak Febrian Hidayat dari PT. BISI International.
Acara ini juga dihadiri Kasudin KPKP Jakarta Utara Bapak Unang Ristanto dan jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Metro Jakarta Utara yang siap mendukung keberhasilan program.
“Program ini merupakan wujud sinergi Polri dengan pemerintah daerah, instansi terkait, dan sektor swasta untuk memperkuat ketahanan pangan nasional,” ujar Kombes Ahmad Fuady dalam sambutannya.
Peluncuran gugus tugas dilakukan secara virtual, memungkinkan para peserta berkontribusi aktif dalam pembahasan strategi ketahanan pangan. Program ini diharapkan mampu menciptakan solusi berkelanjutan untuk meningkatkan ketersediaan pangan, khususnya di wilayah Jakarta Utara.
Dengan langkah ini, Polri berharap dapat memberikan dampak positif langsung kepada masyarakat, sejalan dengan prioritas pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berdaya saing tinggi.
Discussion about this post