Depok 15 Juli 2024 – Hari ini pukul 08:00 Wib bertempat di lapangan apel Polres Metro Depok, Satlantas Polres Metro Depok kembali menggelar Operasi Patuh Jaya 2024.
Operasi digelar selama dua pekan terhitung sejak 15 juli hingga 28 juli mendatang yang bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan terhadap pengendara lalulintas kemudian mencegah Laka lantas dan menciptakan kamseltibcarlantas kondusif di Depok ini.
Apel Gelar Pasukan pagi tadi di pimpin oleh Wakapolrestro Depok Kombes Pol Eko Wahyu Fredian S.I.K, M.M dan dihadiri juga oleh seluruh PJU Polres Metro Depok, Instansi terkait lainnya, serta Kapolsek jajarannya.
Dalam Operasi Patuh 2024 ini, Polri akan menargetkan 14 pelanggaran disasar dalam operasi tersebut, antara lain :
1. MELAWAN ARUS
2. BERKENDARA DIBAWAH PENGARUH ALKHOHOL
3. MENGGUNAKAN HP SAAT MENGEMUDI
4. TIDAK MENGGUNAKAN HELM SNI
5. MENGEMUDIKAN KENDARAAN TIDAK MENGGUNAKAN SABUK PENGAMAN
6. MELEBIHI BATAS KECEPATAN
7. BERKENDARA DIBAWAH UMUR , TIDAK MEMILIKI SIM
8. SEPEDA MOTOR BERBONCENGAN LEBIH DARI SATU ORANG
9. KENDARAAN BERMOTOR R4 ATAU LEBIH YANG TIDAK MEMENUHI PERSYARATAN
LAYAK JALAN
10. KENDARAAN BERMOTOR R2 ATAU R4 YANG TIDAK DILENGKAPI SURAT SURAT
KENDARAAN (STNK)
11. MELANGGARMARKAJALAN
12. KENDARAAN BERMOTOR YANG MEMASANG ROTATOR DANSIRINE BUKAN UNTUK
PERUNTUKANNYA
13. PENERTIBAN KENDARAAN RODA 4 YANG MENGUNAKAN TNKB PALSU
14. PENERTIBAN PARKIR LIAR
Adapun titik wilayah di Kota Depok sendiri ialah Jl. Raya Margonda, Jl. Raya Juanda, Jl. Raya Bogor, Jl. Raya Kartini dan Jl. Boulevard GDC.
Dalam Operasi Patuh Jaya 2024 ini, Polres Metro Depok mengerahkan 140 personel dalam Operasi Kepolisian Patuh Jaya 2024 selama 14 hari di wilayah Depok.
“Kami bersinergi dengan Instansi Kota Depok dan juga kami mengajak elemen masyarakat, dalam menjalankan Operasi Zebra ini personel mengedepankan sikap edukatif dan persuasif serta humanis didukung penegakan hukum lalu lintas (gakkum lantas) secara elektronik baik statis maupun “mobile” serta teguran simpatik dalam rangka meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas guna meningkatkan kesadaran terhadap Kamseltibcarlantas,” Ujar Eko.
Oleh karena itu kami berharap dalam operasi Patuh Jaya 2024 ini, kita dapat meningkatkan keselamatan serta kepatuhan masyarakat Kota Depok dalam berlalu lintas yang aman dan selamat.
“Harapan kami, masyarakat tertib akan berlalu lintas dan sadar bahwa keselamatan itu penting. setiap saat kami turun ke jalan untuk mengingatkan dan memberikan himbauan masyarakat tentang keselamatan berlalulintas”, tutup Eko mengakhiri.
Discussion about this post