Polda Metro Jaya – Jakarta, Setelah hampir satu bulan melakukan pengembangan. Tim Khusus (Timsus 1) Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, dipimpin Iptu Muhammad Ari Nuzul Aulia. S.Trk, M.Si, akhirnya berhasil menangkap satu tersangka dan 250 kilogram narkoba jenis sabu-sabu jaringan Internasional, Kamis, 15 Februari 2023 lalu, sekira pukul 04.20 WIB.
Operasi ini merupakan pengembangan dari sejumlah kasus narkoba (sabu-sabu) yang tertangkap di Wilayah Jakarta selama satu bulan terakhir.
Informasi dari pelaku yang sebelumnya ditangkap menyebut, barang haram ini miliki bandar besar di negeri jiran Malaysia dan masuk ke Indonesia, melalui jalur laut ke Aceh.
“Kami sempat mengendus pengiriman berikutnya, namun terlanjur bocor sehingga mereka kembali balik arah menuju perairan Malaysia,” ungkap Komandan Timsus I Iptu Muhammad Ari Nuzul Aulia, menjawab konfirmasi media ini, Minggu.
Tak hanya itu, Iptu Muhammad Ari Nuzul Aulia yang juga putra Aceh ini, mengungkap, Timsus 1 Narkoba Polres Jakarta Barat (Jakbar) melakukan penangkapan di lintasan jalan nasional Banda Aceh-Medan atau persis di perbatasan Aceh Tamiang dengan Langsa.
Hasilnya, satu tersangka yang membawa 250 kilogram sabu berhasil diamankan, sementara tersangka lainnya, melarikan diri ke kebun sawit. Sempat dilakukan pencarian dan pengejaran, namun pukul 05.30 WIB, pencarian dihentikan.
“Perairan Seruway sejak lama identik dengan jalur penyelundupan berbagai jenis barang dari Thailand dan negara lainnya. Jalur ini juga sempat diidentikan dengan penularan penyakit mulut dan kuku (PMK) yang menyerang ternak sapi pada tahun lalu,” ungkap Iptu Muhammad Ari Nuzul Aulia.
Selanjutnya, Timsus 1 mengamankan barang bukti (BB) di Mapolres Aceh Tamiang. Kabarnya, pengungkapan dan penangkapan ini, merupakan rekor terbesar setingkat Polres. Itu sebabnya, diapresiasi langsung Kasat Narkoba Polres Jakarta Barat dan Kapolda Metro Jaya
Discussion about this post